Banyaknya Penyimpangan yang Dilakukan Remaja
Remaja merupakan individu yang masih dalam tahap menuju proses kedewasaan. Remaja merupakan individu yang masih dipenuhi oleh semangat dan rasa ingin tahu. Rasa ingin tahu ini terkadang muncul dalam kadar yang berlebihan dibandingkan tahap-tahap kehidupan manusia lainnya. Hal ini membuat remaja-remaja saat ini juga mencoba hal-hal yang tidak patut dicoba seperti narkoba, miras, dan yang lainnya. Rasa gengsi yang tinggi juga membuat remaja selalu mengikuti perkembangan zaman, walaupun hal yang mereka ikuti belum tentu baik.
Individu yang sering disebut- sebut sebagai "Anak Baru Gede" ini masih belum lepas dari pegawasan orang tua. Mereka baru saja mengalami proses menuju kedewasaan yang artinya belum dewasa, mandiri, dan juga berpenghasilan sendiri. Apabila remaja-remaja ini melakukan penyimpangan maka orang tua pun pasti akan kena dampaknya. Contohnya remaja yang menggunakan obat-obatan terlarang pasti akan butuh uang untuk membelinya, pasti ia akan meminta uang kepada orang tuanya , lama kelamaan keluarganya bisa mengalami keluarganya. Hal ini tentunya akan menimbulkan berbagai macam masalah dalam keluarga.
Penyimpangan-penyimpangan ini juga akan berdampak pada lingkungan sekitar dan juga masyarakat yang ada di lingkungan itu. Berbagai masalah dapat ditimbulkan dan dapat saling mempengaruhi antar masyarakat-masyarakat yang lainnya. Contohnya, kebanyakan individu yang tinggal di suatu wilayah pasti akan mengikuti kebiasaan daerah di sekitarnya. Jika hal yang diikuti tersebut bertentangan dengan norma dan aturan maka hal ini akan menjadi masalah serius dalam masyarakat.